bukamata.id – Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino sempat mengalami insiden menegangkan saat bertanding melawan Persebaya Surabaya. Ia kolaps akibat kepalanya membentur lapangan usai terkena tembakan pemain lawan.
Insiden tersebut terjadi di menit ke-83. Pada saat itu Tyronne terkena tembakan dari pemain Persebaya ke arah wajahnya.
Tyronne pun tumbang dengan posisi wajahnya membentur lapangan. Bahkan, pemain asal Spanyol itu terlihat tak sadarkan diri.
Beruntung tim medis dengan sigap melakukan pertolongan kepada Tyronne. Ia langsung dibopong menggunakan tandu ke luar dan digantikan Adam Alis.
Dokter tim Persib, Raffi Ghani mengungkapkan kondisi Tyronne usai insiden tersebut.
“Kesadarannya bagus, dan sekarang sudah seperti biasa. Cuma memang pasti ada rasa nyeri di bagian yang kena benturan atau kena trauma, memang ada nyeri di bagian otot-otot lehernya,” katanya, Sabtu (19/10/2024).
Kendati sudah membaik, namun tim dokter Persib masih terus memantau perkembangan kesehatan Tyronne. Terlebih ditakutkan mengalami gejala susulan seperti sakit kepala hingga mual.
“Saat ini saya observasi, bilamana ada gejala-gejala susulan misalnya sakit kepala, terus ada mual, itu akan dipantau. Tapi mudah-mudahan enggak terjadi,” pungkasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini