Dengan demikian, Persib akan mengincar kemenangan pertama di kandang yang bersejarah atas klub Thailand saat menjamu Port FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (19/9/2024).
Pelatih Persib, Bojan Hodak memastikan, timnya akan berjuang sekuat tenaga untuk meraih hasil maksimal. Hodak menilai, lawannya adalah tim kuat dan selalu menempati posisi 4 besar di Liga Thailand.
“Ini akan menjadi laga yang berat, karena Port adalah tim yang sangat kuat dan dalam 10-15 tahun terakhir merupakan salah satu tim terkuat di Thailand, selalu berada di posisi 3-4,” ucap Hodak, Rabu (18/9/2024).
“Kami menilai mereka memiliki pemain bagus dan akan bermain dengan sebelas pemain terbaiknya,” tambahnya.
Sementara itu, Bek Persib, Nick Kuipers memastikan, ia dan rekan-rekannya akan berusaha sekuat tenaga meraih kemenangan. Kendati sejumlah pemain bakal absen, Persib tetap akan memberikan yang terbaik untuk laga besok malam.
“Mereka tim yang kuat. Kami sudah menganalisanya kemarin dan tahu apa yang harus kami lakukan. Kami bersiap seperti biasanya. Kami siap untuk laga besok dan siap tidak sabar untuk memainkan laga Asia di Bandung setelah sekian lama,” tandasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini