bukamata.id – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak berencana akan menonton pertandingan Piala Dunia U-17 2023.
Seperti diketahui, pada perhelatan Piala Dunia U-17 2023 ini masih berada di fase penyisihan grup.
Untuk itu, Bojan Hodak berencana menonton laga terakhir fase grup yang bermain di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung.
“Saya akan mencobanya di laga terakhir di babak ini, karena sebelumnya saya tidak ada di sini (Bandung). Untuk laga terakhir mungkin saya akan hadir menontonnya,” kata Bojan, dikutip dari laman resmi Persib, Rabu (15/11/2023).
Selain itu, Bojan pun menilai Timnas Indonesia U-17 memiliki kemampuan yang bagus dan bisa bersaing dengan tim lainnya.
“Saya rasa ini hal yang sangat bagus dan saya rasa Indonesia cukup bagus karena masih bisa bersaing. Suporter juga terus memberikan dukungan,” ungkapnya.
Adanya perhelatan Piala Dunia U-17 di Indonesia ini memiliki pengaruh yang bagus pada sepakbola.
“Ini bagus juga untuk promosi sepakbola karena setelah ini anak-anak bisa terus antusias dan banyak dari mereka nantinya akan bermain sepakbola,” tandasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini