bukamata.id – Bobotoh Persib Bandung diminta tidak mendatangi laga tandang tim saat dijamu oleh Persebaya Surabaya.
Pasalnya terdapat sanksi berupa denda bagi pelanggaran tersebut untuk tim berdasarkan peraturan penyelenggara BRI Liga 1 musim 2023/2024.
Meskipun Bobotoh dan Bonek (suporter Persebaya Surabaya) sama-sama ‘dulur’, namun regulasi itu menuntut kedua tim mematuhinya.
Vice President Operationals PT PBB Andang Ruhiat mengatakan pihak manajemen mengingatkan hal ini semata-mata karena regulasi.
“Tanpa bosan kami mengingatkan soal regulasi larangan awayday ini,” katanya di Bandung, dikutip dari website resmi tim, Jumat (6/10/2023).
Dikarenakan itu, dirinya meminta agar suporter Maung Bandung untuk berdoa saja untuk kemenangan tim. “Dukungan berupa doa dari rumah,” katanya.
Dia menjelaskan larangan awayday itu masih berlaku karena sepak bola nasional masih terus dipantau ketat oleh FIFA.
FIFA sendiri memberi kesempatan Indonesia untuk memperbaiki sepak bola tanah air pasca tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang.
Karena itu, semenjak tragedi itu, pengetatan regulasi dilakukan, begitu juga dengan pemberian izin BRI Liga 1 dari Polri.
“Semoga semua pihak bisa memahami situasi ini,” kata Andang.
Andang pun mengakui bahwa Persib sedang dalam tren positif. Sehingga dukungan tulus suporter begitu penting. “Tetap dukung Persib dengan positif,” katanya.
Adapun jadwal pertandingan Persebaya Surabaya vs Persib Bandung dilangsungkan pada Sabtu (7/10/2023) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini