bukamata.id – Persib Bandung kembali menjadi magnet bagi pemain kelas internasional. Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, resmi bergabung dengan Maung Bandung setelah tim kebanggaan Bobotoh itu sukses meraih gelar juara Liga Indonesia back to back dalam dua musim terakhir.
“Tahta juara dua musim terakhir tentu saja milik Persib. Itu salah satu alasan saya mengambil keputusan bergabung. Selain itu, Persib juga punya ambisi besar untuk tampil lebih baik lagi di kompetisi Asia,” ujar Haye, dikutip dari laman resmi Persib, Rabu (3/9/2025).
Target Thom Haye Bersama Persib
Haye menegaskan dirinya ingin berkontribusi mempertahankan trofi Liga Indonesia sekaligus membantu Persib bersaing di level internasional.
Seperti diketahui, setelah menyingkirkan Manila Digger, Persib akan tampil di AFC Champions League Two 2025/26.
Dengan reputasinya sebagai gelandang cerdas yang dijuluki “Profesor”, Haye menargetkan adaptasi cepat agar bisa membangun chemistry dengan pemain lain.
“Yang terpenting kami bersama sebagai satu tim. Semua harus dipersiapkan dengan baik. Tahap demi tahap, kita harus lebih baik,” tandasnya.
Kehadiran Thom Haye diharapkan menjadi energi baru bagi Maung Bandung untuk terus mempertahankan dominasi di kompetisi domestik sekaligus menorehkan prestasi di kancah Asia.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News











