bukamata.id–Kota Bandung mendapatkan hasil survei terbanyak kedua dari 9 Kota besar di Indonesia yaitu 45 persen sebagai Kota yang menjadi tujuan pendidikan dan wisata hingga menghabiskan masa tua.
Hasil survei ini berasal dari GoodStats 2023, Dikutip dari situsnya, faktor masyarakat memilih Kota Bandung sebagai tempat untuk menempuh pendidikan di antaranya, banyak kampus berkualitas, fasilitas umum dan transportasi yang memadai, terkenal sebagai kota pelajar, biaya hidup murah, suasana kota, lingkup pergaulan dan jejaring yang lebih luas, tersedia berbagai macam kuliner, dan banyak tempat hiburan.
Hal ini bisa dilihat dengan Total seluruh universitas hingga perguruan tinggi dengan jenis politeknik, sekolah tinggi, dan akademi di Bandung ada 156 kampus.
Selanjutnya, Kota Bandung juga menjadi pilihan orang-orang sebagai lokasi yang ingin dikunjungi untuk berwisata. Hal ini dibuktikan dengan Kota Bandung berada di urutan ketiga di bawah Yogyakarta Bali.
Dengan alasan banyaknya tempat wisata, keindahan alam yang menakjubkan, banyak tempat bersejarah, memiliki kuliner khas yang lezat, sarana dan prasarana wisata yang mendukung, kemudahan akses, transportasi umum yang memadai, terkesan dengan suasana kota, dan tentunya banyak pusat perbelanjaan.
Terakhir, masyarakat juga memilih Kota Bandung sebagai tempat untuk menikmati masa tua. Dengan hasil survey Kota Bandung berada di urutan kedua di bawah Yogyakarta. Sedangkan Kota Bandung berada di atas Kota Solo, Malang, Bogor, Padang, dan Palembang.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini