bukamata.id – Masyarakat masih menikmati momen libur lebaran 2024 pada Sabtu (13/4/2024). Hal itu terlihat dari padatnya arus lalu lintas di sejumlah titik menuju tempat wisata.
Salah satunya seperti yang terjadi di Kabupaten Bandung. Kepadatan arus lalu lintas terjadi di jalur menuju arah wisata Ciwidey pada H+3 lebaran.
Kepadatan kendaraan terjadi di Pertigaan Sadu, Soreang. Para wisatawan yang mengendarai roda empat maupun dua harus rela antre demi bisa melewati jalur tersebut.
Berdasarkan pantauan, tingginya volume kendaraan mengakibatkan terjadinya antrean sepanjang 2 kilometer. Kepadatan kendaraan didominasi oleh wisata yang menggunakan roda empat.
Diketahui, antrean panjang di kawasan ini dipicu karena adanya pertemuan tiga jalur dari sejumlah arah.
Untuk mengurai kecametan tersebut, pihak kepolisian pun menerapkan sistem saru arah atau one way.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini