Komentar itu pun langsung mendapat perhatian dari Ridwan Kamil. Menurutnya, insiden di Dago Elos merupakan perkara antara warga dengan warga, bukan pemangku kebijakan publik.
“@kiwdikikiw Dago Elos adalah perkara warga dengan warga. Bukan warga dengan kebijakan publik negara,” kata Kang Emil, sapaan akrabnya.
Kang Emil mengatakan, bila tidak puas dengan keputusan hukum maka sebaiknya diselesaikan dengan gugatan hukum.
“Jika tidak puas dengan keputusan hukum, sebaiknya selesaikan dengan gugatan hukum, bukan dengan anarkis di jalan dan merugikan warga lainnya juga,” ungkapnya.
Kang Emil pun mengaku, dirinya sangat mendukung warga Dago Elos untuk tetap tinggal di sana.
“Saya pribadi mendukung warga untuk tetap disana dengan solusi yang win-win. Hatur Nuhun,” tandasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini