bukamata.id – Capres Nomor Urut Tiga, Ganjar Pranowo memberikan tanggapan terkait ketidakhadiran Presiden Jokowi di HUT Ke-51 PDI Perjuangan pada Rabu (10/1/2024) besok.
Sama-sama anggota kader PDIP, Ganjar memastikan bahwa ia akan hadir di acara HUT Ke-51 PDI Perjuangan yang digelar besok.
Mengenai ketidakhadiran Jokowi Ganjar mengatakan bahwa urusan negara nomor satu, karena diketahui presiden akan bertolak ke Filipina.
“Katanya mau ke Filipina? Kalau beliau mau kunjungan ke luar negeri, ya, saya kira urusan negara nomor satu,” ungkap Ganjar dikutip dari Antara, Selasa (9/1/2024).
Hal itu diungkap Ganjar usai bertemu dengan nelayan dan sukarelawan di Kantor Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Cilacap, Jawa Tengah, Selasa (9/1/2024).
Sebelumnya, Jokowi mengaku belum mendapatkan undangan untuk menghadiri perayaan HUT Ke-51 PDI Perjuangan.
“Belum dapat undangan,” kata Jokowi singkat, pada Senin (8/1/2024).
Hal itu diungkap Jokowi pada awak media usai meresmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor di Gerbang Tol Limo Utama, Depok, Jawa Barat.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini