bukamata.id – Menjelang pengambilan nomor urut peserta pasanga calon presiden dan wakil presiden di Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka masih terlihat berada di kantor Pemkot Solo.
Hari ini, Selasa (14/11/2023) merupakan hari dimana para pasangan capares dan cawapres mengambil nomor urut peserta Pilpres 2024.
Calon wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang mendampingi Capres Prabowo Subianto masih terlihat berada di Solo dan bekerja seperti biasa.
Mengenai hal itu, Gibran pun menjelaskan bahwa memang seharusnya hari ini ia cuti untuk pengambilan nomor urut.
“Selama ini saya perginya sabtu minggu saja, atau seperti sekarang harusnya cuti untuk mengambil nomor urut, tapi saya perginya nanti sore,” ujar Gibran, dikutip dari YouTube Solo Times, Selasa (14/11/2023).
Gibran menyampaikan bahwa jadwal cutinya akan ditindaklanjuti nanti pada saat masa kampanye, karena saat ini ia harus fokus pada pekerjaan-pekerjaan yang ada di Solo sebagai wali kota.
“Yang jelas kita masih fokus untuk pekerjaan-pekerjaan yang ada di Solo,” sambungnya.
Seperti diketahui, KPU telah menetapkan tiga pasangan capres-cawapres resmi menjadi peserta Pilpres 2024.
Pasangan Anies-Cak Imin, Ganjar-Mahfud, Prabowo-Gibran dinyatakan telah memenuhi syarat dan dah menjadi peserta pemilu serentak 2024.
Usai ketiga pasangan tersebut ditetapkan, KPU pun berencana akan menyelenggarakan pengambilan nomor urut capres-cawapres, pada hari ini Selasa (14/11/2023) di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini