bukamata.id – Kejar target 60 persen suara di Jawa Barat, Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Barat Prabowo-Gibran menggelar Rapat Koordinasi Daerah Relawan Prabowo-Gibran Jabar di Hotel Grand Preanger, Kota Bandung, pada Sabtu (6/1/2024).
Ketua TKD Jabar Prabowo-Gibran, Ridwan Kamil mengatakan, dengan semangat ribuan relawan ini, target 60 persen survei di Jabar bisa terpenuhi di sisa masa kampanye ini.
“Per hari ini survei juga masih tinggi walaupun belum mencapai 60 persen mudah mudahan target 60 persen sesuai hastagnya Jabar Tetap Prabowo bisa kita menangkan dan kita hadirkan dengan semangat dari ribuan relawan yang kita miliki ini,” katanya.
Untuk mengejar target 60 persen suara tersebut, Ridwan Kamil memberikan pengarahan kepada 150 simpul relawan Prabowo-Gibran se-Jabar bagaimana cara meyakinkan hati masyarakat untuk memilih pasangan Capres-Cawapres 02.
“Di sini diterangkan teknik-teknik memenangkan meyakinkan rakyat karena waktu tinggal 38 hari lagi dengan berbagai cara-cara yang tadi sudah disampaikan,” ujarnya.
Dalam strateginya, Ridwan Kamil mengatakan ia tidak memfokuskan target suara di satu titik saja. Ia menyebut, relawan Prabowo-Gibran akan bergerak di 27 kota/kabupaten di Jabar.
“Ga ada. Semua dari 27 kota/kabupaten total simpulnya, grupnya ada 150 grup relawan dari kiai tadi ada golongannya, dari anak anak muda, dari profesi, atau berbasih kedaerahan,” terangnya.
Selain itu, Ridwan Kamil menurutkan terkait pemberian hadiah mobil ke relawan, menurutnya, hal itu sebagai tanda kadeudeuh kepada para relawan yang giat dalam memenangkan Prabowo-Gibran.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini