bukamata.id – Atalia Praratya dan Melly Goeslaw berhasil mengamankan kursi di DPR RI dari Dapil Jawa Barat I, dan menggugurkan para petahana.
Berdasarkan hasil akhir pleno rekapitulasi suara tingkat provinsi oleh KPU Jabar, ada tujuh nama yang dipastikan lolos dan melenggang ke Senayan.
Tujuh nama yang dipastikan melenggang ke Senayan ini yaitu Partai Golkar dengan Atalia Praratya dan Nurul Arifin.
Partai Gerindra mengirim satu orang yaitu Melly Goeslaw. Sementara PDIP sang petahana Junico B.P Siahaan masih mempertahankan kursinya.
Selain itu, PKB satu kursi yang akan diisi oleh Habib Syarief Muhammad. Kemudian, PKS satu kursi oleh Ledia Hanifa, setelah itu ada Partai Demokrat satu kursi diisi oleh H. Fathi.
Sementara itu, petahana M. Farhan dari Partai Nasdem dipastikan gagal mendapatkan kursi kembali, bahkan suara presenter kondang ini belum mampu menggeser beberapa caleg baru.
Perlu diketahui, tujuh nama yang berhasil lolos ke Senayan tersebut merupakan hasil yang dihitung menggunakan metode Sainte Lague.
Adapun cara menghitung metode Sainte Lague yaitu perolehan suara partai dan caleg dari hasil pleno tingkat provinsi, kemudian dibagi bilangan ganjil, mulai dari satu, tiga, lima, tujuh. Setelah itu keluar beberapa nama caleg dari masing-masing partai dengan perolehan suara terbanyak.
Metode Sainte Lague sendiri merupakan perhitungan yang sudah disepakati oleh KPU RI untuk menentukan caleg DPR RI, dan DPRD provinsi dan kabupaten/kota.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini