bukamata.id – Viral di media sosial, aksi seorang polisi yang memberikan tumpangan kepada pejalan kaki di tepi Jalan Tol Purbaleunyi.
Dari informasi yang dihimpun, diketahui polisi tersebut ialah Bripka Rizky Hikmat Setiawan, yang tengah berdinas di unit Patwal Sat Lantas Polres Cimahi.
Dalam video viral tersebut, pada awalnya Bripka Rizky tengah melakukan patroli, kemudian melihat seorang pemuda berjalan kaki menggendong ransel berwarna hitam di tepi Jalan Tol Purbaleunyi, tepatnya Bandung arah Jakarta.
“Mau kemana? Udah masuk-masuk, gak boleh jalan di pinggir tol, bahaya de,” ujar Bripka Rizky, dikutip dari Instagram @bangrizky_gow, Jumat (12/7/2024).
Saat ditanya oleh Bripka Rizky, pemuda itu mengatakan berjalan dari Cileunyi dan berangkat magrib, dan sepanjang perjalanan tersebut pemuda itu mengakui tidak tidur.
Kepada Bripka Rizky, pemuda tersebut bercerita bahwa ia kabur dari pekerjaannya yang berada di Cileunyi karena tidak betah dan tidak bayar.
“Kerja proyek di Cileunyi, tapi gak dibayar udah sebulan, lama-lama mah gak betah,” ungkap pemuda tersebut.
Terenyuh dengan perjuangan pemuda itu, Rizky akhirnya mengajak pemuda itu untuk sarapan di pos polisi Simpang Padalarang.
Ia juga membekali pemuda itu dengan sembako dan sedikit uang untuk ongkos pulang.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini