bukamata.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat menyelenggarakan Sosialisasi Pendidikan Pemilih Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2024 Bersama Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jabar di Kiarapayung, Kabupaten Sumedang, Kamis (19/9/2024).
Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU Jabar, Hedi Ardia mengatakan, acara sosialisasi ini bertujuan untuk memastikan para pemilih pemula memahami adanya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
“Pada tanggal 27 November 2024 bagi warga Jawa Barat yang telah berusia 17 tahun, maka bisa datang ke TPS untuk memilih gubernur dan wakil gubernur serta memilih bupati dan wakil bupati juga memilih wali kota dan wakil wali kota,” ucap Hedi.
“Jadi nanti 27 November akan memilih dua, memilih bupati atau wali kota serta memilih gubernur dan wakil gubernur,” tambahnya.
Bukan hanya di Jabar, kata Hedi, pemilihan calon kepala daerah ini juga diselenggarakan serentak di seluruh Indonesia.
“Itulah yang dimaksud dengan pemilihan kepala daerah serentak dan itu tidak hanya di Jawa Barat tapi semua provinsi akan melakukan pemilihan kepala daerah secara serentak,” ungkapnya.
Menurutunya, sebagai generasi muda yang tumbuh menjadi warga negara yang aktif, maka sudah seharusnya anak muda melek politik dan belajar tentang demokrasi.
“Pemuda itu adalah masa depan dunia dan politik. Oleh karena itu kita harus mewarnainya. Karena dunia itulah yang akan kita warisi,” ujarnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini