bukamata.id – Debat perdana capres-cawapres Pilpres 2024 akan digelar hari ini, Selasa (12/12/2023) di Kantor KPU RI, Jakarta, pukul 19.00 WIB.
Seperti diketahui, debat perdana akan dimulai dengan tema pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Menjelang detik-detik debat perdana tersebut, capres nomor urut dua, Prabowo Subianto tak memilih cuti dan memilih bekerja seperti biasa.
Diungkap Ketua Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Gibran, Budisatrio Djiwandono, Prabowo mengawali kegiatan hari ini dengan berenang dan dilanjutkan dengan rutinitasnya sebagai Menteri Pertahanan (Menhan).
“Kegiatan Pak Prabowo sampai sore hari, mulai dari pagi diawali dengan kegiatan olahraga berenang. Kemudian melaksanakan tugas sebagai Menhan sampai sore di jam pulang kerja,” ujar Budisatrio, dikutip dari Antara, Selasa (12/12/2023).
Budisatrio mengatakan Prabowo hari ini dijadwalkan melakukan acara penyerahan pesawat NC212i buatan PT Dirgantara Indonesia kepada TNI AU di Halim Perdanakusuma.
Menurut Budisatrio, Prabowo telah melakukan persiapan pada Senin (11/12/2023) yakni berdiskusi membahas tema debat dengan jajaran Tim Kampanye Nasional (TKN).
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini