bukamata.id – Keberkahan dan kegembiraan bulan Ramadan 1445 H mewarnai Indonesia Science Center (ISC) Taman Mini Indonesia Indah (TMII) pada hari Kamis (28/3/2024).
JNE hadir di acara Bahagia dengan Al-Qur’an sekaligus menerima penghargaan Program 1 Juta Al-Qur’an. Penghargaan diterima secara langsung oleh Eri Palgunadi selaku SVP Marketing Group Head JNE.
Acara yang diselenggarakan oleh Baitul Maal Hidayatullah (BMH) ini telah memberikan manfaat bagi lebih dari 18 provinsi di tanah air.
Melalui program Tebar Sejuta Al-Qur’an, Laznas BMH bersama Kang Maman Suherman, pejuang literasi tanah air yang gencar mengirimkan mushaf Al-Qur’an ke berbagai daerah di Indonesia.
Dalam program ini, JNE ikut berperan aktif dan konsisten dalam mengirimkan Al-Qur’an hingga ke pelosok daerah di Indonesia yang tersebar dari Sabang sampai Merauke.
Eri Palgunadi berterima kasih kepada BMH dan Kang Maman selaku figur literasi nasional yang telah menginspirasi gerakan #tebarsejutaalquranbersamakangmamansuherman.
“JNE turut berbagi kebahagiaan atas kontribusi yang dihasilkan. Terlibat dalam gerakan yang mengangkat literasi dan memperkokoh jaringan kebaikan adalah suatu kehormatan sejati. Hal ini sejalan dengan tagline kami Connecting Happiness, untuk dapat menghubungkan kebahagiaan bagi masyarakat,” kata Eri dalam keterangannya, Jumat (5/5/2024).
Eri berharap, semoga setiap bantuan yang kita salurkan mampu menyentuh lebih banyak hati dan menggerakkan lebih banyak tangan untuk bergabung dalam aksi sosial yang memberi makna bagi masyarakat.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini