bukamata.id – Sukabumi merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang kaya akan tempat wisata. Banyak pelancong datang untuk menikmati indahnya suasana alam Sukabumi.
Libur akhir pekan maupun libur panjang rasanya cocok saja untuk mengunjungi tempat wisata di Sukabumi. Sebab apabila ingin mengunjungi banyak destinasi di Sukabumi tidak cukup hanya satu atau dua hari liburan.
Namun sebelum berkunjung ke sana, ada baiknya melihat dulu sejumlah tempat wisata yang menarik dikunjungi. Terlebih bagi mereka yang berasal dari luar daerah.
Berikut 5 tempat wisata menarik di Sukabumi yang patut dikunjungi:
1. Pantai Ujung Genteng
Tujuan libur akhir pekan atau panjang pertama yang bisa dikunjungi adalah Pantai Ujung Genteng yang berlokasi di Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi.
Pantai di ujung genteng ini mempunyai hamparan pasir putih dengan air lautnya yang begitu jernih. Pemandangan pantai semakin cantik ketika adanya matahari terbenam di sore hari.
2. Jembatan Gantung Situ Gunung
Selanjutnya ada Jembatan Gantung Situ Gunung yang berlokasi di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Kabupaten Sukabumi.
Destinasi wisata ini mungkin tidak asing bagi sebagian orang lantaran sempat viral di berbagai media sosial (medsos). Mengingat jembatan gantung ini memiliki ketinggian 121 meter dengan panjang 243 meter ini.
Selain jembatan terpanjang se-Asia Tenggara tersebut yang menguji adrenalin. Terdapat juga panorama pemandangan dari air terjun sawer serta Situ Gunung yang dapat dijadikan spot foto keren.
3. Pantai Solokan Saat
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini