bukamata.id – Di tahun 2024 ini, Marvel Cinematic Universe (MCU) tidak banyak merilis film pahlawan super seperti tahun-tahun sebelumnya.
Meski begitu, di tahun mendatang MCU akan banyak mendatangkan film super hero dan serial Marvel yang rilis di bioskop ataupun layanan video streaming.
Salah satu proyek MCU yang kabarnya segera digarap adalah serial Hawkeye Season 2. Pada musim pertamanya, serial Hawkeye tayang pada akhir 2021 lalu di Disney+.
Serial ini berfokus pada kisah Clint Barton alias Hawkeye yang mencoba menyelesaikan masalah dari masa lalunya ketika menjadi Ronin.
Selain itu, Clint juga menjadi mentor dari remaja bernama Kate Bishop yang juga memiliki kemampuan memanah seperti dirinya.
Serial Marvel Hawkeye Season 2 terinspirasi The Raid
Kisah dari Clint Barton dan Kate Bishop memang berpotensi untuk lanjut di MCU. Melansir laman Kincir dari The DisInsider, kisah Clint dan Kate sudah dipastikan bakal berlanjut lewat serial Hawkeye Season 2.
Pihak Marvel Television kabarnya sudah dalam tahap pengembangan untuk proses produksi serial MCU tersebut.
Kabarnya, serial Hawkeye Season 2 juga akan mengambil inspirasi dari film aksi Indonesia, yaitu The Raid (2011) yang dibintangi oleh Iko Uwais.
Pasalnya, dalam musim kedua serial ini, Clint dan Kate akan dikisahkan terjebak pada suatu lokasi sehingga harus bertahan hidup di sana.
Hal ini tentunya mirip dengan garis besar cerita film The Raid yang hanya berlatar tempat di sebuah rumah susun sepanjang filmnya.
Selain itu, dalam musim kedua serial Hawkeye, sosok Barney yang merupakan kakaknya Clint Barton kabarnya akan memiliki peran yang besar.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini