bukamata.id– Tepung tapioka yang dikenal dengan sebutan aci oleh masyarakat Bandung merupakan bahan dasar yang sangat sering digunakan untuk membuat berbagai makanan di Bandung. Kita bisa melihat di setiap sudut kota banyak sekali penjual makanan yang menghidangkan olahan aci.
Berikut merupakan macam-macam kuliner olahan aci yang bisa ditemui di sepanjang jalan Kota Bandung.
1. Cireng
Aci digoreng (Cireng) merupakan olahan aci populer di berbagai kalangan. Selain rasanya yang khas, cireng juga memiliki isian yang bervariasi. Biasanya olahan ini disajikan untuk sarapan ringan dan nongkrong dengan teman.
Seiring berjalannya waktu cireng mulai bervariasi dengan menjadikan ayam, bakso, sosis, kornet, keju, oncom, jando, ataupun bumbu kacang sebagai topping pelengkapnya.
2. Cipuk
cipuk atau ‘aci kerupuk’. Diolah dengan cara mencampurkan aci dengan kerupuk, cipuk punya rasa dan tekstur Kenyal namun sangat garing karena ada pecahan-pecahan kerupuk di dalamnya.
3. Cilok
Aci dicolok “Cilok”, berbeda dengan yang lain makanan ini dimasak dengan cara dikukus. Cilok yang identik dengan bumbu kacangnya kini mulai bervariasi. Para pedagang juga menyajikannya dengan kuah dan juga tetelan bahkan mozarella.
4. Cimol
Cimol singkatan dari “Aci digemol” Makanan ini mirip dengan cilok namun cara memasak nya dengan cara di goreng. Begitupun dengan cara pembuatannya, ketika cilok dibuat dengan campuran tepung tapioka dengan terigu, cimol hanya dibuat dengan tepung tapioka saja sehingga teksturnya lebih garing saat digoreng. Dimakan dengan bumbu bubuk seperti balado, keju, BBQ, atau cabai.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini