– Saat Sujud dalam Salat
Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Muslim, Rasulullah Saw bersabda bahwa saat seorang hamba paling dekat dengan Allah ialah ketika ia sedang sujud. Pada posisi tersebut, dianjurkan untuk memperbanyak doa karena kedekatan dengan Allah membuat doa lebih berpotensi dikabulkan.
Namun penting untuk diperhatikan ialah “memperbanyak doa” maksudnya mengucapkan doa-doa sujud ketika salat, bukan doa yang lain. Adapun doa-doa yang sering dibaca oleh Rasulullah saw disebutkan dalam hadis sebagai berikut:
سُبْحَانَكَ اللّهُمَّ رَبَّنَا وَ بِحَمْدِكَ اللّهُمَّ اغْفِرْلِي;
boleh juga membaca: سُبْحَانَ رَبِّيَ الْأَعْلَى;
atau سُبُّوْحٌ قُدُّوْسٌ رَبُّ الْمَلَائِكَةِ وَ الرُّوْحِ.
Dengan memperhatian waktu-waktu mustajab ini, seorang muslim diharapkan dapat meningkatkan kualitas doanya, memohon dengan penuh keyakinan, dan memanfaatkan momen-momen tersebut untuk memperkuat hubungan spiritual dengan Allah.
Berdoa dengan adab yang benar dan pada waktu yang tepat adalah salah satu kunci bagi seorang hamba agar doanya didengar dan dikabulkan oleh Allah SWT.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini