bukamata.id – Untuk pertama kalinya, Indonesia memiliki akun media sosial resminya. Akun Instagram @republikindonesia, dengan profil bendera merah putih tersebut dikelola oleh Kantor Komunikasi Kepresidenan.
Diketahui, akun Instagram @republikindonesia dibuat pada Senin (28/10/2024). Hal itu terlihat dari postingan pertamanya berupa foto bendera merah putih.
Berdasarkan pantauan pada Rabu (31/10/2024), akun Instagram @republikindonesia kini telah memiliki 188 ribu followers hanya dalam waktu dua hari. Jumlah ini pun diprediksi akan terus bertambah.
Selain itu, akun Instagram @republikindonesia juga sudah memiliki ikon centang biru atau verified. Hal ini tentu akan membangun kepercayaan terhadap publik serta mudah untuk ditemukan oleh pengguna Instagram yang lain.
Adapun postingan pertamanya itu telah mendapatkan 84 ribu like dan 10 ribu komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang bertanya akan fungsi dari kehadiran akun ini.
Meski begitu, tidak sedikit juga antusiasme warganet dalam menyambut akun negara tersebut.
“Penasaran nanti endorse apa wkwk,” tulis @jeromepolin.
“Jadi pelaku sejarah dulu, komen dipostingan pertama akun official Indonesia,” tulis @januarichwan.
Sebelum akun @republikindonesia dibuat, Kantor Komunikasi Kepresidenan juga membuat akun resmi Kepresidenan dengan nama @presidenrepublikindonesia.
Akun ini memiliki total pengikut sebanyak 303 ribu dengan foto profil Pak Prabowo Subianto mengenakan perlengkapan kenegaraannya.
Sama seperti akun negara, aku Kepresidenan ini juga sudah mendapatkan ikon centang biru dari Instagram.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini