bukamata.id – Dalam salah satu kajiannya, Ustadz Adi Hidayat mengimbau para ayah untuk tidak membawa barang ini ke dalam rumah, karena bisa merusak anak dan istri.
Ustadz Adi Hidayat mengatakan, seorang ayah merupakan kepala keluarga artinya sebagai pemimpin dan bertanggung jawab atas keluarganya. Baik buruknya keluarganya menjadi tanggung jawabnya dan kelak di hari kiamat.
Untuk itu, Ustadz Adi Hidayat mengimbau kepada para ayah selaku penanggung jawab keluarga yang di dalamnya terdapat anak-anak dan istrinya.
Menurutnya seorang ayah jangan sampai membawa sesuatu yang haram ke rumahnya. Sebab hal yang haram ini akan membuat anak-anaknya menjadi rusak, termasuk juga istrinya.
“Tolong ya para ayah, jangan pernah bawa yang haram ke rumah,” kata Ustadz Adi Hidayat dikutip dari tayangan Youtube @maspurajalah, Kamis (03/10/2024).
Karena barang yang haram itu nantinya akan dikonsumsi oleh istri dan anak, meski mereka tidak mengetahui bahwa itu barang haram.
“Jangan pernah bawa yang haram. Itu dimasak oleh istri, dimakan oleh anak, rusak anak,” tegasnya.
“Rusak, demi Allah rusak,” tandasnya lagi.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini