bukamata.id – Berada di lereng pegunungan Lembang, kawasan Punclut kini telah dipenuhi dengan beragam kuliner, dari mulai tempat makan lesehan, cafe hingga resto.
Selain menawarkan keindahan alam di sekitarnya, tempat makan di daerah Punclut ini menyajikan berbagai macam hidangan yang lezat-lezat dan murah.
Berikut, tiga rekomendasi tempat makan di Punclut Bandung:
Rumah Makan Sangkan Hurip Punclut
Rumah Makan Sangkan Hurip Punclut merupakan tempat makan yang ada di kawasan Punclut yang tak boleh dilewatkan.
Di RM Sangkan Hurip Punclut ini menyajikan berbagai pilihan menu tradisional. Ada banyak pilihan lauk bumbu ungkep yang bisa kamu pilih sendiri. Nantinya lauk pilihanmu itu akan dibakar atau digoreng dulu sebelum disajikan dengan nasi merah atau nasi putih dan juga sambal yang pedasnya nampol.
Rumah Makan Sangkan Hurip Punclut berlokasi di Jl. Punclut No.571, Ciumbuleuit, Cidadap, Bandung.
Dago Bakery Punclut
Dago Bakery Punclut Cafe didesain dengan gaya bangunan Eropa, dan terkenal dengan menara kastilnya. Untuk makanan yang disajikan, Dago Bakery Punclut Cafe ini punya banyak varian menu yang bisa bikin kamu kekenyangan.
Mulai dari masakan lokal seperti Mie Tek-Tek Godhog dan Nasi Iga Bakar sampai Dutchstyle Bitterballen dan Chicken Parmigiana, semuanya ada di sini. Kamu juga bisa nyobain berbagai macam es krim, dessert, dan pastry di bakery ini.
Dago Bakery Punclut Cafe berlokasi di Jl Pagermaneuh No.57, Pagerwangi, Lembang, Bandung Barat.
Sudut Pandang Bandung
Selain pemandangan yang indah, cafe Sudut Pandang Bandung ini menampilkan dekorasi yang ciamik dan Instagrammable. Apalagi, kamu bisa nongkrong seru sambil makan siang di ruangan-ruangan unik dengan tema yang berbeda-beda.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini