bukamata.id – Bagi sebagian pengguna memilih untuk mendownload lagu agar bisa mendengarkannya secara offline daripada harus melakukan streaming musik. Hal ini dilakukan agar menghemat kuota.
Biasanya para pengguna akan mencari situs download musik gratis yang dapat digunakan. Namun, belum tentu situs tersebut legal dan berkualitas.
Pengguna juga harus hati-hati, karena bisa jadi situs tersebut hanya kamuflase dari situs bodong yang bisa saja menyedot data pribadi kita.
Untuk itu, pengguna bisa menggunakan situs-situs download lagu MP3 yang legal dan berkualitas, serta aman digunakan. Berikut ulasannya.
1. SoundCloud
Situs download lagu MP3 gratis yang legal dan aman yang pertama ada SoundCloud.
Di situs ini, pengguna bisa memilih untuk streaming atau mendownload musik secara gratis dan berkualitas.
Konten yang tersedia pada platform ini pun lengkap, karena diunggah langsung oleh penyanyi atau musisi independen.
2. YouTube Audio Library
Platform yang menyediakan ratusan lagu ini dapat diakses dengan mudah. Anda hanya perlu log in dengan akun YouTube dan MP3 dapat langsung dinikmati secara online maupun offline.
Keunggulan yang dimiliki oleh platform ini cukup menarik, contohnya adalah lagu-lagu yang tersedia bebas royalti. Jadi, Anda tidak perlu khawatir dengan hak cipta.
3. Jamedo Music
Yang ketiga ada Jamedo Musik. Platform ini menyediakan berbagai genre musik, mulai dari yang terpopuler sampai yang sedang hits.
Semua unduhan musik gratis di Jamendo disebutkan tersedia melalui lisensi Creative Commons. Artinya, para penyanyinya langsung yang membolehkan musik mereka diunduh secara gratis untuk penggunaan pribadi. Namun, tetap, lagu-lagu yang tersedia tidak dapat digunakan untuk komersial.
4. Amazon Music Store
Anda dapat dengan mudah saat melakukan pencarian musik, karena situs ini menyediakan beberapa opsi penyortiran, seperti judul, nama artis, hingga tanggal rilis.
Saat ingin mendownload lagu, Anda akan diarahkan untuk log in dan melalui proses layaknya ingin membeli sesuatu. Namun, jangan khawatir, platform ini menyediakan opsi pembayaran nol atau gratis.
5. Free Music Archive
Platform ini menyediakan fitur preview. Artinya, Anda dapat memuat musik sebelum mengunduhnya. Free Music Archive memungkinkan Anda untuk menemukan sederet lagu hits bulanan atau mingguan, lagu terbaik sepanjang masa, hingga musik instrumental saja.
Pencarian lagu MP3 di situs ini juga tergolong mudah karena kamu dapat memfilternya berdasarkan durasi maupun genre, seperti blues, jazz, pop, sampai internasional.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News











