bukamata.id – Berita duka datang dari dunia sepak bola, khususnya di tanah Inggris. Mantan pelatih timnas Inggris dan Manchester City, Sven Goran Eriksson meninggal dunia pada Senin (26/8/2024).
Sven Goran Eriksson meninggal di usianya yang ke-76 tahun. Dia meninggal lantaran kanker yang ia derita sejak beberapa tahun terakhir.
Pelatih asal Swedia ini pernah menukangi beberapa klub maupun timnas ternama. Ia memiliki karier kepelatihan yang panjang mulai dari tanah kelahirannya hingga ke negara digdaya di sepak bola Eropa seperti Italia dan Inggris.
Perjalanan karier sang pelatih mulai naik daun saat ia merantau ke Italia. Beberapa klub papan atas pernah ia tangani di tahun 1990-an, seperti AS Roma, Sampdoria, hingga Lazio.
Bersama tim elang ibukota Lazio, ia berhasil mempersembahkan scudetto alias juara Serie A musim 1999/00 serta Coppa Italia pada 1997/98.
Kesuksesannya di Lazio membawa Eriksson ke kursi kepelatihan terpanasnya, yaitu sebagai pelatih timnas Inggris. Salah satu kenangan penggemar three lions bersama Eriksson adalah kemenangan besar 5-1 atas Jerman di Munich serta menjadi pelatih timnas Inggris di periode yang kerap disebut sebagai golden generation.
Timnas sepak bola Inggris turut memberikan ucapan bela sungkawa atas meninggalnya Sven Goran Eriksson.
“Hari ini adalah hari yang menyedihkan. Dia memberikan seluruh penggemar Inggris memori yang spesial. Tidak ada yang bisa melupakan kemenangan 5-1 di Munich di bawah asuhan Sven. Ia akan selalu dikenang untuk usaha signifikannya bersama timnas Inggris dan kontribusinya terhadap sepak bola,” tulis Timnas Inggris melalui akun Instagram resminya @england.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini