bukamata.id – Nama Persib Bandung kembali mencuat dalam bursa transfer setelah dikabarkan tengah membidik pemain berstatus bintang. Kali ini, klub kebanggaan Jawa Barat tersebut disebut-sebut sedang mendekati Layvin Kurzawa, bek kiri berpengalaman asal Prancis.
Isu ini pertama kali mencuat dari unggahan jurnalis Prancis, Sebastian Denis, di platform media sosial X. Dalam cuitannya, Denis mengungkap adanya komunikasi intens antara Kurzawa dan Persib Bandung.
“Agen bebas, Layvin Kurzawa sedang dalam pembicaraan lanjutan dengan klub Indonesia Persib Bandung. Klub itu dianggap sebagai salah satu klub terpopuler di Asia dan telah lolos ke babak 16 besar Liga Champions Asia 2,” tulis Denis.
Layvin Kurzawa bukan nama asing di kancah sepak bola Eropa. Ia pernah menjadi bagian dari Timnas Prancis dan dikenal luas saat memperkuat Paris Saint-Germain selama hampir satu dekade, dari 2015 hingga 2024. Pengalamannya di level tertinggi Eropa membuat namanya langsung menyita perhatian publik sepak bola Indonesia.
Saat ini, Kurzawa berstatus tanpa klub setelah menyelesaikan masa baktinya bersama Boavista FC di Liga Portugal. Di usia 33 tahun, nilai pasar pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu masih berada di kisaran Rp 13,04 miliar, angka yang menunjukkan kualitas dan pengalamannya masih diperhitungkan.
Di sisi lain, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui bahwa timnya memang berencana melakukan penambahan amunisi pada putaran kedua musim ini. Meski demikian, ia belum bisa memastikan siapa pemain yang akan direkrut.
“Saya benar-benar belum memiliki pemain baru. Saat ini kami juga belum bicara dengan siapapun. Kita masih harus melihat. Rezaldi dan Hamra pergi secara pinjaman, jadi mungkin kami akan mencari satu pemain lagi tapi belum bisa dikonfirmasi,” ujar Bojan.
Seperti diketahui, Persib baru saja melepas Rezaldi Hehanussa ke Persik Kediri dengan status pinjaman, bersamaan dengan Hamra Hehanussa. Kekosongan di sektor bek kiri inilah yang memicu spekulasi bahwa kedatangan Kurzawa bisa menjadi solusi ideal bagi Maung Bandung.
Apabila transfer ini benar-benar terwujud, kehadiran Kurzawa diyakini akan menjadi salah satu rekrutan paling mengejutkan di Liga 1 musim ini.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News











