bukamata.id – Bupati Bandung, Dadang Supriatna mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kabupaten Bandung masa bakti 2023-2026 di Gedung Dharma Wanita Soreang, Rabu (29/5/2024).
Dadang mengatakan, bahwa PWI sebagai organisasi kewartawanan adalah corong untuk menyampaikan informasi yang benar kepada masyarakat.
Oleh karena itu, dirinya berharap PWI semakin maju, bermartabat dan profesional dalam melaksanakan tugasnya sehari-hari.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada PWI yang selama ini sudah memberikan informasi yang seluas-luasnya kepada publik. Tentunya tanpa bantuan insan pers, kami dari Pemkab Bandung tidak ada apa-apanya. Keberadaan insan pers sangat dibutuhkan dalam menyampaikan informasi,” ucap Dadang.
Dalam menyikapi Indonesia Emas tahun 2045, pihaknya sudah merencanakan berbagai ikhtiar dan langkah-langkah yang sudah dimasukkan dalam dokumen RPJPD (Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah) Kabupaten Bandung tahun 2025-2045.
“Ada lima hal yang harus kita suguhkan kepada publik. Terutama dalam rangka meningkatkan sumber daya manusia yang profesional dan paham tentang IT (Informasi dan Teknologi),” ungkapnya.
Menurutnya, hal ini tidak bisa dihindari dari masalah digitalisasi dan transformasi, terutama dalam pengalihan industri pertanian dan sebagainya.
“Termasuk kemarin sudah launching dan langsung dibuka oleh Pak Presiden, bahwa kita sudah saatnya untuk satu aplikasi. Namanya Ina Digital. Dengan itu diharapkan setiap instansi dan setiap dinas tidak boleh ada dua aplikasi, cukup dengan satu aplikasi Ina digital,” katanya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini