bukamata.id – Calon Presiden (capres) Anies Baswedan mengusulkan kepada pemerintah untuk melakukan doa bersama sebagai dukungan pada Palestina.
Dalam cuitan yang diunggah di akun X/Twitter, Anies Baswedan menuliskan bahwa Palestina adalah urusan bersama, bukan hanya masalah Kementrian Luar Negeri (Kemenlu).
Selain cuitan, dalam unggahan tersebut Anies Baswedan juga memposting sebuah video dimana didalamnya berisi seruan atau ajakan untuk melakukan doa bersama.
“Bayangkan jika pemerintah bilang begini, saya meminta kepada seluruh khatib di sholat Jumat, saya meminta kepada semua pendeta, pastur di gereja-gereja untuk mendoakan Palestina, kepada pendeta di vihara, di pura semua para biksu,” ujar Anies Baswedan, dikutip dari akun X @aniesbaswedan, Sabtu (4/11/2023).
Selain itu, Anies pun meminta kepada semua pemimpin-pemimpin agama di setiap rumah ibadah, setiap ada kegiatan ibadah doakan Palestina.
Tidak hanya para pemimpin agama, jajaran pemerintahan pun diusulkan Anies untuk berkumpul secara bersamaan di waktu yang sama mendoakan Palestina.
“Lalu minta kepada bupati, wali kota, gubernur selenggarakan di hari apa jam berapa, bayangkan ratusan juta rakyat Indonesia berkumpul di waktu yang bersamaan, seluruh dunia bergetar,” lanjutnya.
Menurut Anies, Indonesia merupakan sebuah negeri yang punya tanggung jawab untuk kemerdekaan, sebuah negeri yang tanggung jawab untuk kedaulatan.
Atas aksi doa bersama tersebut, Anies yakin jika dunia akan melihatnya, dan memberitakan kepada seluruh dunia pesan dari Indonesia untuk kebebasan Palestina.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini