bukamata.id– Pelatih Persib, Bojan Hodak siapkan opsi pemain untuk menggantikan Dedi Kusnandar dan Rahman Irianto. Keduanya kemungkinan tidak tampil dalam pertandingan Persib Kontra Persik Kediri pada Minggu (10/12/23) pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Sebelumnya, Dedi Kusnandar yang jadi pilihan utama di pos gelandang bertahan harus absen karena akumulasi kartu kuning. Rachmat Irianto yang biasanya jadi pengganti pun terancam absen lantaran cedera.
“Kami masih punya Marc, Ezra, Beckham dan Stefano, meski mereka harus sedikit bermain bertahan untuk posisinya. Tetapi kami masih mempunyai opsi pemain dan siapapun yang bisa diturunkan akan dipilih,” terang Bojan Hodak dalam jumpa pers, dikutip dari simamaung.com pada Minggu (10/12/23).
Sebelumnya, Persib hanya bermain imbang di kandang saat menghadapi PSM. Saat itu, aliran serangan ke lini depan selalu mentok lantaran permainan keras lawan. Bojan pun coba mencari solusi jika strategi serupa dihadapi timnya.
“Saya tidak terlalu senang dari laga sebelumnya dan saya bertanya kenapa, karena ada banyak tekel yang keras tapi wasit tidak memberikan pelanggaran untuk itu. Jadi yang harus kami ubah, kami harus bermain dengan lebih melebar,” ujar Bojan Hodak.
Namun Bojan Hodak yakin Persik akan tampil dengan cara bermain yang berbeda dengan PSM.
“Tapi Kediri sepenuhnya tampil dengan gaya berbeda, mereka tidak terlalu mengandalkan fisik, jadi dari permainannya akan sangat berbeda,” tutupnya.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News










