bukamata.id – Heboh di media sosial saat Raffi Ahmad ditunjuk sebagai Wakil Ketua Umum (Waketum) bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia 2024-2029 yang dipimpin Anindya Bakrie.
Didaulat menjadi Waketum Kadin bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Raffi Ahmad malah kembali mendapat nyinyiran dari netizen.
Ada yang menduga alasan Raffi Ahmad yang turut terjun mendampingi beberapa tokoh partai politik untuk mendapatkan jabatan tersebut, seperti dikutip dari Instagram resmi Raffi Ahmad @raffinagita1717, Selasa (8/10/2024).
“Oh pantesan sibuk sana sini ternyata ini endingnya,” tulis akun @sho***
“Wkkk cie dapat kue giveaway,” tulis akun @ram***
“”Hasil kudeta, kursinya dibagi-bagii,” tulis akun @har***
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Kadin Bobby Gafur Umar mengungkap alasan dipilihnya Raffi Ahmad sebagai Waketum bidang Pariwisata dan Ekonomi Periode 2024-2029.
Bobby mengatakan, saat ini potensi Indonesia untuk sektor pariwisata dan industri kreatif cukup besar ditambah lagi belakangan ini industri kreatif cukup banyak digarap oleh anak muda bahkan Generasi Z.
Oleh karena itu dengan dipilihnya Raffi Ahmad sebagai Waketum bidang pariwisata, bisa memberikan terobosan-terobosan terhadap perencanaan atau program yang sudah ada di dalam Kadin, terkait dengan pariwisata dan ekonomi kreatif.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini