bukamata.id – Fenomena langka akan terjadi bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Minggu 17 Agustus 2025. Menjelang fajar, enam planet diprediksi tampak sejajar di langit timur, hanya satu jam sebelum Matahari terbit.
Sebelumnya, publik sudah dapat menyaksikan lima planet berjajar di langit pagi selama beberapa pekan terakhir. Namun kali ini, kehadiran Merkurius melengkapi barisan sehingga jumlahnya menjadi enam planet sekaligus.
Planet yang Bisa Dilihat dengan Mata Telanjang
Bagi masyarakat yang berada di bawah langit cerah, Venus, Jupiter, dan Saturnus akan menjadi objek paling mudah dikenali. Merkurius juga dapat terlihat cukup jelas meski posisinya lebih dekat ke cakrawala.
Sementara itu, Uranus berada di antara Jupiter dan Saturnus, sedangkan Neptunus tampak di sekitar Saturnus. Namun kedua planet es raksasa tersebut terlalu redup untuk diamati tanpa bantuan teleskop.
Bulan Sabit Ikut Meramaikan Langit
Tak hanya parade planet, bulan sabit juga akan memperindah pemandangan langit kemerdekaan. Dikutip dari LiveScience, bulan akan terbit di atas Jupiter dan Venus pada 17 hingga 18 Agustus.
Kedua planet terang itu sebelumnya sempat mengalami konjungsi dekat pada 12 Agustus. Setelah itu, perlahan-lahan keduanya mulai menjauh, memberikan pemandangan yang memikat bagi pengamat langit.
Pada 19 hingga 20 Agustus, bulan sabit tipis akan tampak semakin dekat dengan Jupiter dan Venus, sementara Merkurius terlihat tepat di bawahnya. Namun mulai 21 Agustus, Merkurius kembali bergerak ke arah silau Matahari, sehingga pengamat akan kesulitan melihatnya.
Parade Berikutnya pada 2026
Menurut aplikasi astronomi Star Walk, parade enam planet seperti ini bukanlah peristiwa rutin. Fenomena serupa baru akan terjadi kembali pada 2026, dengan dua kesempatan pengamatan: satu kali setelah Matahari terbenam di bulan Februari, dan satu lagi sebelum Matahari terbit di bulan Agustus tahun depan.
Fenomena langka ini diprediksi akan menjadi momen berkesan, terlebih karena bertepatan dengan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News










