bukamata.id– Selain produksi film dan serial dramanya, kini kuliner Korea juga sangat diminati oleh kalangan pecinta Drama Korea (Drakor). Jika kamu datang ke Bandung tidak sulit untuk menemukan restoran bertema Korea.
Beberapa menu yang ditawarkan biasanya hidangan tradisional hingga modern khas Korea yang tentunya halal. Berikut beberapa rekomendasi restoran Korea di Bandung yang halal dan cocok untuk budget kamu.
1. Mujigae Bandung
Restoran Korea satu ini menyajikan beberapa menu Korea kekinian dengan rasa yang khas seperti Kimchi, Cheese Spicy Ramyun, Korean Chicken Wings, Beef BBQ, Spicy Bulgogi, dan masih banyak lagi.
Harganya yang terjangkau mulai dari Rp. 30.000 sampai Rp. 60.000 cocok untuk kantong para pelajar. Kalian juga bisa menikmati makanan ditemani dengan iringan musik Kpop lengkap dengan visual musik videonya.
Untuk lokasi kalian bisa berkunjung ke Peta nomor 241, Sukaasih, Kecamatan Bojongloa Kaler, Kota Bandung.
2. Spicywon
Salah satu tempat makan ala street food Korea ini terbilang cukup populer di kalangan Kpopers Kota Bandung. Di sini kamu beneran bisa nyobain sensasi makanan ala street food yang biasa dilihat di serial drama.
Tempat ini cukup populer di kalangan pelajar karena harganya yang murah. Sesuai namanya hidangan yang di jual dominan merupakan makanan yang pedas, seperti rabokki, topokki, mandu, ramyeon, chicken wing, jjajangmyeon. Kalian juga bisa membeli hidangan tidak pedas seperti corndog dan Korean brownies.
Kalian bisa mengunjungi Jl. Ir. H. Juanda No.342a, Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung untuk bisa mencicipi semua menu Korea dengan campuran rasa khas Indonesia.
3. Sagye Resto
Restoran Korea yang berada di Jl. Pasir Kaliki No. 186 – 189, Pasir Kaliki, Bandung ini cukup otentik di Bandung pasalnya ownernya dari tempat ini asli dari Negeri Ginseng tepatnya dari Kota Busan. Meskipun owner-nya asli dari Korea Selatan, tapi sajian makanan di sini Halal dan aman untuk konsumen Muslim.
Kalian bisa memesan beberapa menu yang disajikan seperti grill package, doenjang jjigae, kimchi jjigae, kimchi bokkeumbap, dolsot bibimbap, gyeran jjim, tteokbokki, dan kimbap, jjajangbap yakni bumbu kacang hitam dengan nasi, andong jjimdak, hingga mango dan matcha bingsoo.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News











