bukamata.id – Penyerang Persib Bandung, David da Silva (DDS), tetap menjadi ancaman bagi pertahanan lawan meskipun baru saja pulih dari cedera.
Setelah hampir tiga bulan absen akibat cedera, DDS kembali tampil di pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/25, saat Persib menghadapi Semen Padang FC, dengan mendapatkan kesempatan bermain selama 45 menit di babak kedua.
Meski performanya belum sepenuhnya kembali ke level terbaik, aura predator dari DDS tetap terasa. Sebagai top skorer BRI Liga 1 2023/24 dengan 30 gol yang turut membawa Persib meraih gelar juara, David da Silva tetap menjadi momok bagi lini pertahanan tim lawan.
Pencapaian golnya di Liga 1 kini telah mencapai 98 gol. Artinya, ia hanya membutuhkan dua gol lagi untuk mencatatkan 100 gol di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Momen ini tentu saja dinanti oleh banyak pihak, mengingat perjalanan panjang DDS di kompetisi ini.
“Saya merasa semakin baik. Kami terus berusaha meningkatkan kondisi saya dan saya selalu berkomunikasi dengan fisioterapis tim, Geraldo Santos, untuk mempersiapkan semuanya dengan baik,” ujar DDS, dikutip dari laman resmi PT LIB, Rabu (6/11/2024).
David da Silva mengungkapkan bahwa pencapaian 98 golnya adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi tanpa henti.
Ia merasa senang dengan apa yang telah dicapainya, namun ia bertekad untuk terus memberikan yang terbaik bagi Persib.
“Ini adalah hasil kerja keras saya. Saya sangat senang dengan pencapaian ini karena itu menunjukkan bahwa saya telah bekerja dengan sangat baik. Saya akan terus berusaha untuk memberikan yang terbaik di lapangan dan membantu Persib meraih kemenangan,” papar DDS.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini