bukamata.id – Setelah sempat pulang kampung ke Belanda, Eliano Reijnders kembali mengikuti sesi latihan Persib di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Kamis, 13 November 2025.
Kehadirannya menambah kekuatan tim yang tengah bersiap menghadapi Dewa United pada pekan ke-13 Super League 2025/26, Jumat, 21 November 2025.
Gelandang yang akrab disapa Eli itu langsung bergabung dengan rekan-rekannya dan mulai fokus menjalani program latihan intensif.
“Bagus, bagus karena bisa pulang ke Belanda bertemu keluarga. Sekarang kami memulai lagi latihan dan melakukan persiapan menghadapi Dewa United,” kata Eli, dikutip dari laman resmi Persib, Jumat (14/11/2025).
Rehat Singkat Bantu Pemulihan Kondisi Fisik
Reijnders menyebut masa libur yang diberikan pelatih Bojan Hodak sangat bermanfaat untuk memulihkan kondisi fisik para pemain.
Setelah menjalani jadwal padat dalam beberapa pekan terakhir, waktu istirahat menjadi faktor penting untuk mengembalikan kebugaran.
“Saya rasa ini sangat bagus karena selama 20 hari terakhir kami bermain lima kali. Waktu istirahat ini membuat kami bisa kembali ke kondisi seratus persen saat melawan Dewa United,” ujarnya.
Dengan persiapan yang terus dimatangkan, Reijnders berharap Persib dapat tampil optimal dan melanjutkan momentum positif di Super League.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News











