bukamata.id – Usai libur dua hari, skuad Persib Bandung kembali menggelar latihan tertutup di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa pagi (6/8/2025). Dalam sesi latihan ini, ada kabar menggembirakan yang patut disambut positif oleh Bobotoh.
Saddil Ramdani, penyerang andalan Persib, akhirnya kembali bergabung dalam sesi latihan tim. Kehadirannya jadi sinyal positif menjelang laga perdana Super League 2025/2026.
Tak hanya mengikuti latihan reguler, Saddil juga mendapat porsi latihan kebugaran khusus dari pelatih fisik Persib, Miro Petric.
“Dia baru saja kembali dari program fisioterapi. Saddil sudah mengalami cedera sekitar satu bulanan. Saat ini kami sedang mempersiapkannya untuk kembali ke kondisi terbaiknya,” ujar Miro Petric, dikutip dari laman resmi Persib, Selasa (5/8/2025).
Dalam latihan tersebut, Saddil menunjukkan perkembangan fisik yang signifikan. Ia tampak antusias, bersemangat, dan mampu melakukan akselerasi dengan baik.
Sementara itu, dua pemain asing Persib, Patricio Matricardi dan Ramon “Tanque” de Andrade Souza, masih menjalani latihan terpisah bersama tim fisioterapis.
Keduanya sempat mengalami cedera ringan saat laga uji coba internasional melawan Western Sydney Wanderers pekan lalu.
Namun, kondisi Matricardi dan Ramon dipastikan tidak serius. Tim medis menyebut cedera keduanya hanya butuh pemulihan ringan dan mereka diperkirakan bisa segera kembali memperkuat skuad Maung Bandung.
Baca Berita bukamata.id lainnya di Google News










