bukamata.id – Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Suswono dipilih Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus untuk maju sebagai bakal calon wakil gubernur Jakarta pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
Suswono mengaku tak pernah terpikirkan bahwa dia akan menjadi bakal calon wakil gubernur Jakarta. Dia mengatakan pencalonan dirinya itu sebagai hal yang tak terduga.
“Saya terus terang saja tidak pernah mimpi akan dicalonkan jadi wakil gubernur,” ucap Suswono di Hotel Sultan, Jakarta pada Senin (19/8/2024).
Lantas, bagaimana profil dan perjalanan karier Suswono? Berikut ulasannya.
Profil Suswono
Suswono merupakan pimpinan PKS yang menjabat Ketua Majelis Pertimbangan PKS. Ia lahir di Tegal, Jawa Tengah pada 20 April 1959.
Suswono merupakan putra dari pasangan Asyraf dan Suratni. Ayah Suswono merupakan keluarga petani Nahdlatul Ulama. Sedangkan ibunya berasal dari keluarga pedagang Muhammadiyah. Dia merupakan anak sulung dan memiliki 6 orang adik.
Suswono menyelesaikan pendidikan Sarjana (S1) di Institut Pertanian Bogor (IPB) dengan mengambil studi Sosial Ekonomi Peternakan. Ia kemudian melanjutkan studi magister di kampus yang sama pada jurusan Manajemen Agribisnis.
Sementara jenjang S3-nya juga diambil di IPB jurusan Manajemen Bisnis. Suswono juga aktif di sejumlah organisasi dan menduduki jabatan strategis, di antaranya:
– Ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bogor
– Ketua Senat Mahasiswa Fakultas Peternakan IPB
– Pengurus Pelajar Islam Indonesia (PII) Daerah Tegal
– Ketua PII Komisariat Slawi.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini