bukamata.id – Selain dikenal dengan tempat wisata dan kulinernya, Kota Bandung juga memiliki tempat belanja yang terkenal dengan kualitasnya yang baik, desain lokal, dan harga yang terjangkau.
Selain itu, setiap spot tempat belanja di Kita Bandung ini biasanya memiliki keunikan tersendiri.
Berikut irekomendasi tiga tempat belanja yang menjadi surganya barang murah di Bandung yang bisa dikunjungi untuk mengisi libur lebaran:
Pasar Baru Trade Center
Pasar Baru Trade Center sekarang dikenal sebagai tempat terbaik untuk berbelanja pakaian lokal di Bandung. Di sini Anda akan menemukan berbagai jenis tekstil, pakaian, batik, tas, pakaian muslim dan sajadah.
Sama seperti pasar tradisional lainnya, untuk mendapatkan harga terbaik, tawar-menawar dengan penjaga toko pun dilakukan di pasar ini.
Pasar Baru Trade Center terletak di Jalan Otto Iskandar Dinata Kota Bandung.
Pasar Antik Cikapundung
Di setiap lorong-lorong Pasar Antik Cikapundung dipenuhi dengan kamera, sound system antik, ornamen, dan aksesoris jadul yang tertata rapi, menciptakan atmosfer yang penuh karakter.
Selain itu, pengunjung juga menemukan barang-barang unik, seperti kaset, vinyl , buku bekas, bahkan kopi, di SubStore khusus untuk kawula muda.
Harga barang bekas dan antik di pasar ini bervariasi, memberikan pilihan yang luas sesuai dengan anggaran.
Pasar Jatayu
Pasar Jatayu punya ratusan lapak yang menjual barang-barang bekas, termasuk onderdil kendaraan bekas dan perlengkapan kamar mandi.
Tak hanya menawarkan pilihan barang yang beragam, tempat thrift di Bandung ini juga menyediakan layanan tambahan.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini